Warga Citra Garden Apresiasi Kualitas Air PAM Jaya, Harapkan Konsistensi

Ida Farida
Jan 24, 2025

Ami, warga Blo CE nomor 16 cluster Cusco Citra Garden Puri Semanan. Foto: IG PAMJaya

menjelaskan bahwa perusahaan terus berupaya meningkatkan kualitas air, yang kini telah memenuhi standar air siap minum. “Air yang kami hasilkan dari Instalasi Pengolahan Air (IPA) sudah berkualitas siap minum. Namun, untuk memastikan kualitasnya tetap terjaga, kami juga akan melakukan peremajaan pipa distribusi,” kata Arief.

 

Arief juga menekankan pentingnya pemeliharaan instalasi perpipaan di setiap rumah pelanggan agar air yang disalurkan selalu memenuhi kriteria layak konsumsi. Proses pengalihan pengelolaan ini berjalan lancar, dengan fokus pada perubahan administrasi agar pelanggan tetap mendapatkan layanan tanpa gangguan.

 

Dengan pengelolaan oleh PAM Jaya, warga Citra Garden Puri Semanan kini dapat merasakan berbagai manfaat, antara lain kualitas air yang terjamin sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan. Harapannya, kualitas air ini bisa dipertahankan dan terus meningkat demi kenyamanan seluruh pelanggan.***


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0