Tri Adhianto
KOSADATA - Direktur eksekutif Etos Indonesia Institut, Iskandarsyah menilai bakal calon Wali Kota Bekasi Tri Adhianto akan mengalami kesulitan dalam pertarungan politik pada pilkada Kota Bekasi yang akan digelar pada 27 November 2024.
Pasalanya, kiprah pokitisi PDIP itu saat menjadi Wakil Wali Kota dan Wali Kota Bekasi itu nyaris tak memiliki jejak karya positif untuk warga Kota Bekasi.
Alih-alih membuat legacy yang mengangkat kehidupan masyarakat Kota Bekasi menjadi lebih baik. Tri Adhianto justru banyak meninggalkan persoalan baik di kalangan birokrasi dan partai politik khususnya maupun warga kota Bekasi umumnya.
Iskandar mengungkapkan, ada beberapa kondite buruk dan jeblok dari performans seorang Tri Adhianto selama memimpin Kota Bekasi baik sebagai Wakil Wali Kota dan Wali Kota maupun ketua PDIP Kota Bekasi.
Di antaranya, sebagai Ketua PDIP Kota Bekasi, Tri tidak lahir dari proses pengkaderan apalagi membangun basis massa dan perjuangan partai dari bawah.
Dimana Tri sebelumnya sering berpindah-pindah partai dan cenderung oportunis. Dari partai Golkar, Tri berpindah ke PAN demi memenuhi ambisinya menjadi calon wakil Wali Kota Bekasi.
Setelah terpilih wakil Wali Kota Bekasi, Tri sekonyong-konyong langsung pindah ke PDIP dan tak tanggung-tanggung menjadi ketua demi mempersiapkan diri sebagai Wali Kota Bekasi.
"Sangat jelas watak pragmatis dan transaksionalnya dalam karir partai politiknya. Tri Adhianto terbukti dan tak terbantahkan tak pernah memiliki loyalitas dan militansi terhadap partai apapun. Ini menjadi cermin betapa lemah prinsip kepemimpinan dan karakternya sebagai politisi maupun sebagai birokrat," kata Iskandar kepada wartawan di Kota Bekasi, Kamis (20/6/2024).
"Bisa ditegaskan bagaimana
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0