Pj Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi mengunjungi korban kebakaran di Jalan Kemayoran Gempol, Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat. Foto: PPID Jakarta
KOSADATA – Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi mengunjungi lokasi kebakaran yang melanda permukiman padat penduduk di Jalan Kemayoran Gempol, Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Kamis pagi (23/1/2025). Dalam kunjungan tersebut, Pj. Gubernur Teguh memastikan kebutuhan dasar para pengungsi terpenuhi dengan baik.
“Kami sangat prihatin atas musibah ini, namun berkat kolaborasi seluruh pihak, termasuk perangkat daerah dan kepolisian, kebakaran dapat segera dipadamkan,” ujar Pj. Gubernur Teguh.
Pj. Gubernur Teguh menegaskan bahwa pemerintah provinsi telah bergerak cepat untuk menanggulangi dampak kebakaran, baik saat kejadian maupun setelahnya. Ia memberikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam mempercepat penanganan kebakaran dan penyaluran bantuan kepada korban.
“Sejak hari pertama, berbagai persiapan telah dilakukan. Kini bantuan, tenda, dan kebutuhan lainnya sudah tersedia. Kami berterima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja sama memberikan bantuan kepada korban kebakaran ini,” lanjutnya.
Pj. Gubernur juga memastikan bahwa bantuan primer yang dibutuhkan oleh warga pengungsi, seperti makanan, tenda, matras, dan perlengkapan sekolah bagi anak-anak pengungsi, telah terpenuhi. Selain itu, posko penjagaan juga telah disiapkan untuk memenuhi kebutuhan para pengungsi. Semua upaya ini dilakukan berkat kolaborasi lintas perangkat daerah di lingkungan Pemprov DKI Jakarta.
“Alhamdulillah, sebagian besar bantuan telah tercukupi, termasuk sembako, makanan untuk pagi, siang, dan malam. Layanan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil terkait KTP serta dokumen lainnya sudah siap sejak hari pertama. Dinas
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0