BPTJ Siap Kawal Mobilitas Masyarakat Selama Nataru 2025 di Jabodetabek

Dian Riski
Dec 20, 2024

BPTJ lakukan ramp check terhadap kendaraan yang digunakan untuk angkutan Nataru.

KOSADATA Kementerian Perhubungan melalui Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) telah menyiapkan sejumlah langkah strategis untuk memastikan mobilitas masyarakat selama masa liburan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 yang berlangsung mulai 18 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.

 

Sebagai bagian dari persiapan, BPTJ telah melakukan ramp check bersama seluruh pemangku kepentingan terhadap bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP), Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP), dan bus pariwisata. 

 

Pemeriksaan ini bertujuan untuk menjamin keselamatan masyarakat yang akan menggunakan armada bus. Ramp check meliputi pengecekan kondisi teknis kendaraan, kelaikan jalan, serta kelengkapan administrasi kendaraan dan pengemudi.

Kegiatan ramp check ini dilaksanakan sejak 18 Desember 2024 sampai dengan 31 Desember 2024 di seluruh terminal yang berada di Bawah pengelolaan BPTJ yaitu Terminal Baranangsiang, Terminal Jatijajar, Terminal Pondok Cabe dan Terminal Poris Plawad. 

 

Pelaksanaan ramp check secara pararel juga dilaksanakan  pada tanggal 19 Desember 2024 sampai dengan 5 Januari 2025 di Kawasan Puncak dan sekitarnya yaitu Rest Area KM. 45, Kawasan Wisata Taman Safari dan Kawasan Wisata Gunung Mas yang merupakan Kawasan wisata favorit di Kawasan Puncak. 

 

Selain itu, BPTJ akan menyiagakan tim mobile guna melakukan pengawasan dan pemantauan terhadap angkutan umum dan angkutan pariwisata di wilayah Jabodetabek. 

 

Variable Message Sign (VMS) mobile juga akan ditempatkan di beberapa ruas jalan yang diperkirakan mengalami kepadatan, khususnya di kawasan wisata.

 

“Keselamatan dan kenyamanan masyarakat adalah prioritas utama kami. Ramp check ini kami lakukan untuk memastikan armada bus siap


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0